.

Mar 15, 2012

Strategi Penyampaian Bahan Ajaran Melalui Pemanfaatan Metode Dan Media Dalam Proses Pembelajaran

Posted by asisseen
Strategi Penyampaian Bahan Ajaran Melalui Pemanfaatan Metode Dan Media Dalam Proses Pembelajaran 
Pendekatan, strategi, metode, dan teknik pembelajaran pada hakikatnya dapat dibedakan tetapi tidak dapat dipisahkan. Keempat istilah tersebut merupakan satu kesatuan dalam pembelajaran. Pendekatan, strategi, metode, dan teknik pembelajaran yang akan dan/atau sedang digunakan dapat diketahui dari langkah-langkah pembelajaran yang telah tersusun dan/atau sedang terjadi.

Strategi Penyampaian Bahan Ajaran Melalui Pemanfaatan Metode Dan Media Dalam Proses Pembelajaran
Pendekatan pembelajaran adalah cara umum dalam memandang pembelajaran. Sedangkan strategi pembelajaran adalah ilmu dan kiat di dalam memanfaatkan segala sumber belajar yang dimiliki dan/atau yang dapat dikerahkan untuk mencapai tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan. Metode mengajar adalah berbagai cara kerja yang bersifat relatif umum yang sesuai untuk mencapai tujuan pembelajaran tertentu dan teknik pembelajaran adalah ragam khas penerapan suatu metode sesuai dengan latar penerapan tertentu. Teknik pembelajaran mengambarkan langkah-langkah penggunaan metode mengajar yang sifatnya lebih perasional. Faktor-faktor yang perlu diperhatikan dalam penentuan teknik pembelajaran di antaranya adalah kemampuan dan kebiasaan guru, ketersedian sarana dan waktu, serta kesiapan siswa. Faktor-faktor yang perlu dipertimbangkan dalam memilih strategi pembelajaran ialah tujuan pembelajaran, jenis dan tingkat kesulitan materi pelajaran, sarana, waktu yang tersedia, siswa, dan guru.

Proses pembelajaran merupakan dua kegiatan yang berbeda namun tak dapat dipisahkan, yaitu kegiatan belajar oleh pebelajar (mahasiswa/siswa) dan kegiatan mengjar oleh pembelajar (dosen/guru/instruktur/tutor). Mengajar pada prinsipnya adalah embimbing mahasiswa dalam kegiatan pembelajaran Atau dapat pula dikatakan bahwa mengajar merupakan suatu usaha mengorganisasi lingkungan dalam hubungannya dengan mahasiswa dan bahan ajaran sehingga menimbulkan terjadnya proses belajar pada diri mahasiswa. Pengertian ini mengandung makna bahwa dosen ditunut untuk dapat berperan sebagai organisator kegiatan belajar mahasiswa yang mampu memanfaatkan lingkungan, baik yang terdapat di dalam kelas maupun di luar kelas.
Download
Strategi Penyampaian Bahan Ajaran Melalui Pemanfaatan Metode Dan Media Dalam Proses Pembelajaran
 

Copyright © 2011 Flashfisika | Design by Kenga http://flashfisika.blogspot.com, Unit Link Terbaik Di Indonesia Commonwealth Life Investra Link